Source : Pinterest |
Satu satu bulir air jatuh ke tanah
Semakin deras
Semakin pekat
Di sana, di bawah
deras hujan
Ia menari
Gaun putihnya pun telah kuyup
Tapi ia tak berhenti...
Ia terus menari dengan
kaki telanjang
Tak peduli mata mata
menatap dalam kegelapan
Terus menghujamnya
Tarian yang entah apa
arti gerakannya
Gerakan tangannya
Caranya ia memutar tubuhnya
Gesekan kaki telanjangnya
dengan tanah basah
Menyatu dengan aroma basah tanah
yang bertemu hujan
Tiba tiba gerakannya
berhenti sejenak
Saat suara gesekan logam
terdengar
Tubuhnya mematung memandang ke arah gerbang
Yang kosong tak ada seseorang
Perempuan itu tersenyum dan berkata
"Akhirnya kamu pulang..."
Surabaya 20.02.2022